Cirebon – Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah serta mencegah terjadinya berbagai bentuk kenakalan dan gangguan keamanan sejak dini, Kapolsek Susukan Polresta Cirebon bersama anggota melaksanakan kegiatan Go to School dengan sambang dan dialogis di SMPN 1 Susukan, Desa Bojong Kulon, Kecamatan Susukan, Kabupaten Cirebon, Selasa (20/01/2026).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Susukan IPTU Kelani, S.H., menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) kepada para siswa-siswi serta guru. Materi yang disampaikan antara lain pentingnya menjaga kedisiplinan, menghindari pergaulan negatif, serta tidak mudah terprovokasi oleh berita bohong atau informasi yang tidak benar, khususnya yang beredar di media sosial. Para pelajar juga diingatkan untuk saling menghormati, tidak melakukan perundungan, serta bijak dalam menggunakan media sosial dengan tidak saling menghina maupun menyebarkan ujaran kebencian.
Kegiatan sambang sekolah ini bertujuan untuk membangun kesadaran hukum sejak dini, mencegah potensi terjadinya kejahatan maupun kenakalan remaja, serta menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar. Kehadiran Polri di tengah lingkungan pendidikan diharapkan dapat memberikan ketenangan bagi masyarakat serta mempererat hubungan antara kepolisian, pihak sekolah, dan para pelajar.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Susukan IPTU Kelani, S.H., menjelaskan bahwa kegiatan sambang dialogis ke sekolah merupakan salah satu upaya Polsek Susukan dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukumnya. “Melalui pendekatan dialogis dan edukatif, kami mengajak para pelajar dan tenaga pendidik untuk bersama-sama menjaga kondusivitas lingkungan, tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar, serta berperan aktif menciptakan situasi yang aman dan nyaman,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan Go to School ini, diharapkan terbangun sinergi yang kuat antara Polri, dunia pendidikan, dan masyarakat dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kondusivitas wilayah hukum Polsek Susukan Polresta Cirebon agar tetap aman, damai, dan terkendali.