Polsek Ciwaringin Gelar Program Police Goes To School di SMPN 1 Babakan Ciwaringin

Ciwaringin — Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon melaksanakan program Police Goes To School berupa kegiatan pembinaan dan penyuluhan kepada para pelajar di SMP Negeri 1 Babakan Ciwaringin, Selasa (20/01/2026).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Ciwaringin, AKP Sri Nuryati, S.H., bersama Ps. Kanit Binmas serta anggota Intelkam Polsek Ciwaringin. Dalam kegiatan ini, para siswa diberikan pembinaan dan penyuluhan terkait sosialisasi Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang baru, tertib berlalu lintas di jalan raya, pencegahan perundungan (bullying), larangan penggunaan knalpot tidak sesuai spesifikasi atau knalpot brong, pencegahan kekerasan di lingkungan sekolah, serta bahaya penyalahgunaan narkoba.

Kapolsek Ciwaringin AKP Sri Nuryati, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar agar tidak mudah terpengaruh oleh informasi hoaks yang beredar di media sosial, serta menjauhi perilaku negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.

“Kami memberikan pemahaman kepada para siswa agar tidak melakukan perundungan baik secara verbal maupun fisik yang dapat berdampak pada kesehatan mental korban, menghindari tawuran antar pelajar, menjauhi penyalahgunaan narkoba, serta meningkatkan kesadaran tertib berlalu lintas dengan menggunakan helm dan knalpot standar,” ujar AKP Sri Nuryati.

Lebih lanjut, Kapolsek Ciwaringin menjelaskan bahwa kenakalan remaja dapat dipengaruhi oleh faktor individu maupun lingkungan. Oleh karena itu, peran orang tua di lingkungan keluarga serta guru di sekolah sangat penting dalam membentuk karakter dan kepribadian anak sejak dini.

AKP Sri Nuryati juga menambahkan bahwa program Police Goes To School merupakan implementasi dari arahan pimpinan, yakni Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., dengan tujuan meningkatkan kehadiran dan kepedulian Polri di lingkungan pendidikan.

“Program Police Goes To School ini merupakan wujud nyata kehadiran Polri dalam memelihara keamanan dan ketertiban, baik di lingkungan sekolah maupun di jalan raya, melalui kegiatan edukasi dan sosialisasi kepada para pelajar,” pungkasnya.