Personil Bhabinkamtibmas Polsek Sedong Polresta Cirebon melaksanakan sambang warga ,menyampaikan pesan Kamtibmas dan himbauan prokes.

Sedong – Jum’at (30/12/2022) Bhabinkamtibmas Desa Psnambangan Aipda Supriadi Polsek Sedong Polresta Cirebon Polda Jabar melaksanakan Sambang silaturahmi dengan warga Blok Parenca Desa Panambangan menyampaikan himbauan Kamtibmas untuk bersama-sama menjaga keamanan, ketertiban lingkungan.

Menjelang penutupan akhir tahun kemungkinan kerawanan gangguan kamtibmas meningkat, karena masyarakat banyak yang akan merayakan malam pergantian tahun tersebut.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Sedong AKP Ujang Sarifudin,SH.
menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas ditempatkan disetiap Desa untuk dapat lebih dekat dengan masyarakat dan dalam setiap kegiatan harus ada ditengah-tengah masyarakat. Sebagai kepanjangan tangan pimpinan mengemban tugas pokok Polri dalam melindungi mengayomi dan melayani serta memberikan rasa nyaman kpd masyarakat dalam setiap beraktifitas sehingga Polisi harus selalu hadir ditengah kegiatan di masyarakat, dalam rangka mencegah gangguan Kamtibmas .

( Binmas Polsek Sedong Polresta Cirebon)