KAB. CIREBON – Bhabinkamtibmas Desa Lewunggajah Kec. Ciledug Kab. Cirebon Aipda Heryanto dan Babinsa Serka Susanta melaksanakan monitoring dan pengamanan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun 2023, untuk warga Desa Lewunggajah Kec. Ciledug yang kurang mampu dan sudah terdaftar / terdata, Selasa (19/12/2023).
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa 2023 tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Desa Lewunggajah, dan disalurkan oleh Puskesos dan Pendamping Desa Lewunggajah Kec. Ciledug Kab. Cirebon.
Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang disalurkan selama 3 bulan terhitung mulai Bulan Oktober, November dan Desember 2023, dengan jumlah nominal yang disalurkan sebesar Rp. 900.000,- (Sembilan ratus ribu rupiah) dengan jumlah penerima sebanyak 25 KPM dari Desa Lewunggajah Kec. Ciledug Kab. Cirebon, yang sudah terdaftar sebagai penerima manfaat.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman, SIK., MH. melalui Kapolsek Pabuaran IPTU Much. Sole, SH. menjelaskan bahwa giat monitoring pengamanan tersebut dilaksanakan dengan tujuan agar pelaksanaan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun 2023, di Desa Lewunggajah tersebut dapat disalurkan sesuai dengan peruntukannya kepada para KPM yang sudah terdaftar dan berjalan dengan aman dan lancar.