KAB. CIREBON – PH pagi merupakan salah satu bentuk pelayanan anggota polri kepada masyarakat yang akan memulai aktifitas dipagi hari, Selasa (19/12/2023).
Personil Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon memberikan pelayanan penyeberangan kepada Anak Sekolah dan masyarakat yang akan melakukan aktifitas dan masuk Sekolah guna memberikan keamanan dan kelancaran serta menghindari dari rawan kecelakaan.
Pengaturan Lalu lintas di depan Gerbang Sekolah SMAN 1 Ciwaringin, untuk kenyamanan Anak Sekolah dan Guru-guru serta Staf sekolah, serta warga masyarakat yang meliwati jalan Urip Sumohardjo, dengan tujuan Kecamatan Arjawinangun, Personil Polsek Ciwaringin yang melakukan gatur lalin Aiptu Sofyan Zeno dan Bripka Rohman,
Kapolresta Cirebon KOMBES POL.ARIF BUDIMAN, S.I.K, M
H melalui Kapolsek Ciwaringin IPTU BABAN KURBANDI, menjelaskan Kegiatan PH pagi di laksanakan agar masyarakat dan Anak Sekolah yang melintas merasa lebih aman dan nyaman dengan kehadiran petugas polisi yang melakukan pengaturan lalu lintas yang dilakukan juga sebagai bentuk antisipasi penyebrangan anak sekolah di SMAN 1, Ciwaringin untuk mencegah terjadinya laka lantas.