Sedong – Polsek Sedong bersama Polsek Beber Polresta Cirebon melakukan Problem Solving tentang Kenakalan Remaja yang dilakukan oleh dua sekolah yakni SMPN 1 Greged dan SMPN 2 Sedong.
Kamis (18/01/2024).
Pada hari Selasa (16/01) telah terjadi perkelahian anak siswa SMPN 1 Greged dengan Siswa SMPN 2 Sedong di sebuah kebun kosong yang sepi dan jauh dari pemukiman penduduk masih wilayah hukum Polsek Sedong dengan cara janjian lewat akun medsos duel 1 vs 1, dan perkelahian tersebut dilakukan 1 lawan 1 sebanyak dua pasang serta perkelahian ini di upload di media sosial instagram oleh admin medsos dari siswa SMPN 1 Greged sehingga cepat diketahui oleh Kanit Binmas Polsek Beber Aiptu Ahmad Yani yang segera menghubungi Kanit Binmas Polsek Sedong.
Kedua Kanit Binmas dengan cepat mengambil tindakan pencegahan lebih lanjut dengan mendatangi Sekolah yang dimaksud masing-masing wilayahnya dengan terlebih dahulu melaporkan ke pimpinan Masing-masing.
Setelah di dapati informasi yang akurat dan pelaku sudah ada kedua Polsek memfasilitasi penyelesaian masalah kenakalan remaja berupa perkelahian ini dengan problem solving dipertemukan kedua belah pihak dari siswa-siswa SMPN 1 Greged dan siswa-siswa SMPN 2 Sedong dengan menghadirkan Guru Kesiswaan dan orangtua siswa.
Setelah dimusyawarahkan dengan orangtua siswa dan Guru kesiswaan masing-masing sekolah didapatkan kesepakatan dan perjanjian yang menekankan siswa-siswa tidak mengulangi lagi dan pengawasan anak dari semua pihak, serta siswa-siswa setelah mendapatkan pembinaan oleh Kanit Binmas Polsek Beber dan Kanit Binmas Polsek Sedong dikembalikan ke orangtua masing-masing.
Kepala Sekolah SMPN 1 Greged melalui Guru Kesiswaan Bpk. Rizki Nugraha S. Pd. dan Kepala SMPN 2 Sedong melalui Guru Kesiswaan Ibu. Dwi Yulianti Purwaningtyas S. Psi. mengucapkan “terimakasih kepada Polsek Beber dan Polsek Sedong yang telah cepat dan tanggap menangani permasalahan kenakalan remaja di dua sekolah yaitu disekolah SMPN 1 Greged dan SMPN 2 Sedong, sehingga masalah cepat selesai dan tidak meluas”.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K, SH. MH. melalui Kapolsek Sedong AKP Ujang Sarifudin, SH. mengatakan jalin hubungan komunikasi yang lebih dengan sekolah-sekolah baik itu SD, SMP, maupun SMA atau SMK untuk pencegahan kenakalan remaja dikalangan anak sekolah, dan cepat lakukan penanganan bilamana terjadi permasalahan kenakalan remaja dengan problem solving seminggu masalah tidak meluas.